Mengatasi Xampp Tidak Tampil – Hanya Tanda Silang

Ketika Anda mendapatkan xampp tidak tampil atau hanya muncul tanda silang saja di taskbar maka sebenarnya xampp bekerja/running, bisa dipakai – akan tetapi Anda harus menyalakan Apache dan MySQL lewat tray icon (bagian kanan bawah), seperti pada gambar ini:

Memang sedikit merepotkan ya? karena tidak semua menu tampil.

Mengatasi Hal Tersebut Caranay Begini:

  1. Buka Notepad atau Notepad++ dengan cara Run As Administrator
  2. Dari Notepad tersebut buka file ini “C:\xampp\xampp-control.ini
  3. Edit pada bagian ini WindowSettings
  4. Yang harus dirubah, ikuti ini, contoh: left menjadi 0, tadinya minus xxxx:
    • Left=0
    • Top=0
    • Width=200
    • Height=200

Lebih jelasnya lihat foto di bawah ini:

Pada left “-32000” rubah menjadi “0”, begitu juga 3 data lainnya.